Peringatan Sumpah Pemuda 2021: Momentum Siapkan SDM Tangguh
Peringatan Sumpah Pemuda 2021: Momentum Siapkan SDM Tangguh
KPU Kota Semarang mengikuti webinar Peringatan Sumpah Pemuda ke-93 yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Karanganyar pada hari Rabu (27/10). Tema peringatan sumpah Pemuda 2021 adalah momentum siapkan sumber daya manusia tangguh. Webinar tersebut bertujuan menjaga dan mengobarkan semangat sumpah pemuda, bagi pemuda Indonesia pada umumnya dan pemuda di Karanganyar yang diwakili oleh siswa-siswi SMA SMK dan MA di Karanganyar.
Kegiatan yang menghadirkan Arif Budiman (Anggota KPU RI) sekaligus merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan atas sukses penyelenggaraan pemilihan ketua OSIS (MILKOI) serentak tahun 2021 yang digelar pada tanggal 29 September 2021.
Pembicara pertama adalah Supriyanto MPd dari Kementerian Pendidikan Republik Indonesia. Materi yang disampaikan adalah Merdeka Belajar Menyiapkan SDM tangguh Menuju Satu Abad Indonesia.
Pembicara kedua adalah Arif Budiman. Ia menyampaikan beberapa catatan tentang peran kepemudaan yang dikaitkan dengan kepemiluan. Bagaimana kaitan pemilu dengan generasi muda.
Arif Budiman kepada peserta webinar memberikan motivasi kepada peserta seminar bahwa dia sudah aktif organisasi sejak SMP sampai kemudian menjadi ketua KPU RI tahun 2017 -2021.
Secara singkat Arif Budiman menyampaikan tantangan pemuda dalam era sekarang adalah globalisasi, teknologi dan keberagaman. Terkait pemilu, Arif menyampaikan bagaimana belajar demokrasi dari sekolah.
Arif Budiman menutup penyampaian materi dengan menyampaikan pesan kepada pemuda-pemudi Indonesia. Di antara pesannya adalah keharusan untuk kompetitif dan memiliki semangat bersaing, menguatkan budaya apresiasi atas karya-karya, mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif, berkontribusi kepada bangsa dan negara sesuai kemampuan, minat dan bakat, serta jangan takut terjatuh jangan letih belajar, dan jangan lelah bermimpi. Selamat memperingati Sumpah Pemuda ke 93 Tahun 2021. (Didin/NMU)