Berita Terkini

Rapat Koordinasi Penyusunan Laporan Tahunan Sistem Pengendalian Intern Pemetintah (SPIP) Tahun 2021

Rapat Koordinasi Penyusunan Laporan Tahunan Sistem Pengendalian Intern Pemetintah (SPIP) Tahun 2021

KPU Kota Semarang mengikuti rapat koordinasi penyusunan laporan tahunan sistem pengendalian intern pemerintah (SPIP) tahun 2021 yang dilaksanakan oleh KPU Provinsi Jawa Tengah secara daring dan diikuti oleh anggota KPU divisi hukum dan pengawasan dan Kasubag Hukum di 35 kabupaten/Kota se-Jawa Tengah.

Acara dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Sudrajat. Dalam sambutannya, ia menjelaskan bahwa pelaksanaan dan penyelenggaraan SPIP di kabupaten/kota sudah semakin baik sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang ada dan berlaku, apalagi menjelang penyusunan laporan tahunan SPIP perlu mendapat penjelasan lebih rinci dan jelas tentang penyusunan laporan tahunan agar kabupaten/kota dapat membuat laporan yang berkualitas dan tersusun sesuai dengan aturan yang berlaku.

Hadir secara daring narasumber rapat koordinasi penyusunan laporan tahunan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Tahun 2021, Novy Hasby, Inspektur Wilayah I Inspektorat KPU RI dan dimoderatori oleh Kabag HTH KPU Provinsi Jawa Tengah, Dewantoputra Adhipermana.

“KPU Kabupaten/Kota perlu memahami lebih jelas penyusunan laporan SPIP agar dapat menghindari permasalahan yang akan muncul di kemudian hari karena kesalahan dalam pelaporan, sehingga proses pengendalian sudah terlaksana lebih awal dari dalam. Pelaporan SPIP sendiri masih terjadi pemahaman yang tidak sama antar satu instansi dengan instansi lainnya, sedangkan keseragaman pemahaman perlu untuk mengendalikan permasalahan di dalam instansi tersebut.”jelas Novy Hasby.

Sebagai penutup, Anggota KPU Provinsi Jawa Tengah Divisi Hukum, Muslim Aisha, mengatakan penyelenggaraan SPIP masih terbatas, dari 4 unsur penilaian, baru maksimal 2 unsur dalam pelaporan SPIP yang diserahkan. Kesepahaman dalam proses pengisian kartu kendali harus ditingkatkan lagi oleh kabupaten/kota agar tidak terjadi kekurangan dalam penyampaian data dukung SPIP.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 133 kali